Iklan

Benner up

Aksi LMND Di Depan Kedubes Amerika Menolak Imperialisme AS Dan Intervensi Terhadap Venezuela

Admin 02 / Srf
Kamis, 1/08/2026 WIB Last Updated 2026-01-07T18:19:00Z


Jakarta, Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) menggelar aksi unjuk rasa di depan Kedutaan Besar Amerika Serikat di Jakarta, Rabu (7/1/2026), sebagai bentuk penolakan terhadap apa yang mereka sebut sebagai praktik imperialisme dan intervensi Amerika Serikat terhadap Republik Bolivarian Venezuela.


Dalam aksi tersebut, Ketua Umum LMND, Muh. Isnain Mukadar, menyampaikan sikap tegas organisasinya terhadap kebijakan sepihak pemerintah Amerika Serikat di bawah kepemimpinan Donald Trump yang dinilai menargetkan Presiden Venezuela Nicolás Maduro dan Ibu Negara Cilia Flores.


Isnain menyebut kebijakan tersebut sebagai bentuk kejahatan politik yang mencerminkan wajah imperialisme modern di panggung internasional. Menurutnya, tindakan Amerika Serikat tidak hanya melanggar prinsip kedaulatan negara, tetapi juga memperlihatkan kepentingan ekonomi dan politik global yang merugikan negara-negara berkembang.


“Indonesia sebagai bangsa yang memiliki sejarah panjang melawan penjajahan memiliki kewajiban moral untuk menentang segala bentuk intervensi asing dalam urusan internal negara lain,” kata Isnain dalam orasinya.


Ia menilai Venezuela menjadi sasaran tekanan karena memiliki cadangan sumber daya alam yang besar, khususnya minyak. 

Menurut LMND, sanksi ekonomi, blokade, dan tekanan politik terhadap Venezuela bukan didasari kepentingan demokrasi dan hak asasi manusia, melainkan bagian dari strategi perang ekonomi untuk melemahkan pemerintahan yang tidak sejalan dengan kepentingan Amerika Serikat.




LMND juga mengkritik kebijakan luar negeri Amerika Serikat yang dinilai berdampak luas, tidak hanya bagi rakyat Venezuela, tetapi juga terhadap stabilitas dan keadilan global.


Dalam pernyataan sikapnya, LMND menyampaikan sejumlah tuntutan kepada pemerintah Amerika Serikat, antara lain:


•Menghentikan segala bentuk intervensi terhadap Republik Bolivarian Venezuela.


•Mencabut sanksi dan blokade ekonomi yang dinilai merugikan rakyat Venezuela.


•Menghormati kedaulatan negara-negara Dunia Global Selatan serta menghentikan upaya penguasaan sumber daya alam melalui tekanan politik dan ekonomi.


Isnain juga menekankan pentingnya solidaritas internasional dalam melawan praktik imperialisme. Ia menegaskan bahwa setiap bangsa memiliki hak penuh untuk menentukan arah politik dan ekonominya tanpa campur tangan pihak asing.


“Aksi ini merupakan seruan moral agar dunia internasional berdiri di atas prinsip keadilan, kedaulatan, dan perdamaian,” ujarnya.


Aksi berlangsung dengan pengawalan aparat keamanan dan berjalan tertib hingga massa membubarkan diri setelah menyampaikan pernyataan sikap.


(*)

Komentar

Tampilkan

  • Aksi LMND Di Depan Kedubes Amerika Menolak Imperialisme AS Dan Intervensi Terhadap Venezuela
  • 0

Berita Terkini